10-Tips Sehat Bagi Wanita

Bookmark and Share
Pada zaman sekarang ini kesehatan sangat mahal harganya, untuk itu pencegahan akan lebih baik dari pada mengobati penyakit. Beberapa tips supaya sehat bagi kaum wanita antara lain :
    1. Jangan merokok..!!!!! Merokok merupakan salah satu penyebab kematian karena dapat menimbulkan bahaya yang tidak main-main misalnya terserang penyakit kanker atau terkena penyakit jantung.
    2. Kolesterol tinggi. Kolesterol tinggi merupakan faktor terbesar penyebab penyakit jantung dan secara tidak langsung akan menjadi stroke. Menurut penelitian bahwa wanita yang berumur 55 akan lebih rentan terkena kolesterol dibandingkan dengan pria. Sebaiknya perhatikan berat badan dan tetaplah diet. Jika wanita terlalu gemuk, terutama pada bagian pinggang sangat besar kemungkinan terjadi masalah kesehatan misalnya penyakit diabetes, jantung, dan stroke.
    3. Menghindari terlalu banyak karbohidrat dan gula. Perbanyak makan sayuran dan buah-buahan karena berkaitan dengan kolesterol rendah.
    4. Menghindari makanan yang berlemak. Diet yang ketat terhadap lemak akan dihubungkan dengan resiko macam-macam kanker. Sumber lemak adalah keju, minyak goreng, daging, dan semua produk-produk susu.
    5. Beristirahat. Tujuannya adalah agar rileks. Cara yang dapat dilakukan adalah dengan meditasi, bernafas panjang, atau membaca.
    6. Olahraga. dengan olahraga dapat menolong hidup lebih sehat. Apapun itu bentuk olah raganya, yang terpenting adalah untuk tetap bergerak.
    7. Test pap smear secara teratur. ini akan mendeteksi perubahan sebelum kanker leher rahim pada tahap awal.
    8. Cek tekanan darah. Semakin tinggi tekanan darah maka semakin tinggi pula terkena penyakit jantung
    9. Konsultasi pada dokter mengenai apa yang harus dilakukan supaya dapat menjaga tekanan darah pada tingkat yang sehat.
    10. Melakukan pemeriksaan payudara secara teratur baik dilakukan sendiri maupun oleh dokter.

    { 0 komentar... Views All / Send Comment! }

    Posting Komentar